Review Kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 1S

Kelebihan dan kekurangan Xiami Redmi 1S - Setelah lama ditunggu, akhirnya vendor asal Tiongkok Xiaomi resmi memasarkan produknya di Indonesia sejak 4 september lalu. Melalui toko online Lazada, Xiaomi melakukan penjualan pertamanya dengan cukup sukses. Dalam beberapa jam saja, stock Xiaomi Redmi 1S yang menjadi produk pertama yang dijual di Indonesia sudah habis terjual. Xiaomi Redmi 1S memang menjadi salah satu produk yang cukup dinantikan kehadirannya di tanah air. Sebab harga Xiaomi Redmi 1S yang sangat murah ternyata tak sebanding dengan spesifikasinya. Spesifikasi Xiaomi Redmi 1S sangat gahar dengan mengandalkan prosesor Quad Core, dan memori internal besar. Kehadiran Xiaomi Redmi 1S ini praktis menjadi ancaman yang cukup serius bagi vendor smartphone android lokal maupun brand ternama lainnya.
Xiaomi Redmi 1S
Harga Xiaomi Redmi 1S hanya dibanderol Rp. 1,5 juta, dengan spesifikasi yang menawan maka sangat wajar jika ponsel ini kemudian diserbu para pembeli. Bahkan banyak yang menilai, ponsel ini akan menjadi Zenfone Fenomena kedua. Kesuksesan Xiaomi ini tentu saja tak lepas dari briliannya taktik/strategi pemasaran Xiaomi yang sangat efektif untuk menarik minat pembeli. Selain itu kualitas ponsel yang sangat bagus juga menjadi faktor utama. Berikut ini kami berikan Review Kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 1S berdasarkan spesifikasinya ;

Kelebihan Xiaomi Redmi 1S

  • Menggunakan Layar 4,7 inchi beresolusi HD atau 1280x720 piksel. Layarnya juga berjenis LCD IPS yang memiliki sudut pandang luas.
  • Tampilan antarmuka yang menarik dengan menggunakan MIUI versi 5
  • Desain Xiaomi Redmi 1S juga cukup simpel namun elegan, berbeda dengan desain smartphone pada umumnya.
  • Performa dapur pacu yang gahar dengan mengadopsi prosesor Quad Core ARM Cortex A7 berkecepatan 1,6 GHz dan dukungan chipset Mediatek MTK6582.
  • Kinerja ponsel juga cukup stabil dengan adanya dukungan RAM sebesar 1 GB dan pengolah grafis Adreno versi 305
  • Kamera beresolusi tinggi disematkan pada Xiaomi Redmi 1S. Di bagian utama terdapat 8 MP, sedangkan untuk kamera depan menggunakan lensa 1,3 MP.
  • Hasil jepretan Kamera Xiaomi terbilang cukup bagus berkat adanya dukungan fitur fotografi seperti sensor BSI (back Side Illuminated) besutan samsung.
  • BSI (Back Side Illuminated) milik Samsung. Untuk menyimpan ribuan foto, ponsel murah ini juga dibekali dengan memori internal sebesar 4 GB plus slot micro SD yang dapat digeber hingga 32 GB.
  • Spesifikasi Xiaomi Redmi 1S cukup komplit dengan menghadirkan fitur Dual SIM on 3G, HSDPA, serta WiFi.
  • Mendukung transfer data dengan metode Bluetooth dan juga USB OTG
  • Dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar 2000 mAh yang mampu menopang seluruh aktivitas sepanjang hari.
  • Harga Xiaomi nRedmi 1S masuk dalam kategori murah. Sebab dengan spesifikasi Xiaomi Redmi 1S yang dimiliki, sudah melampaui harga. Apalagi dengan kualitas hardware yang sudah terjamin.

Kekurangan Xiaomi Redmi 1S

Meski memiliki sederet kelebihan, Xiaomi Redmi 1S bukan tidak memiliki cacat atau kekurangan. Ponsel ini dirasakan masih memiliki beberapa kekurangan yang harus ditingkatkan baik itu dari segi ponsel maupun dukungan di luar ponsel :
  • Masih menggunakan OS Android versi 4.3 bukan yang terbaru (Android KitKat). Belum jelas apakah Xiaomi akan memberikan upgrade atau tidak.
  • Penjualan yang terbatas membuat pembeli tak bisa berbuat banyak. Tak sedikit konsumen yang kecewa karena akhirnya tak dapat memiliki ponsel ini karena kehabisan stock.
  • Penjualan terbatas juga memiliki imbas tak bebasnya pembeli untuk memilih varian ponsel sesuai keinginan.
  • Penjualan secara online membuat pembeli kesulitan untuk mengecek kualitas ponsel sebelum membelinya.
  • Layanan purna jual yang terbatas menjadi kelemahan Xiaomi yang paling merugikan konsumen. Di Indonesia baru terdapat beberapa saja layanan Service center di kota kota besar.

Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi 1S

Xiaomi Redmi 1S
Jaringan
2G
GSM 900 / 1800 / 1900
3G
HSDPA 1900 / 2100
SIM
Dual SIM (Mini-SIM, dual stand-by)
Diperkenalkan
Mei 2014
Status
Tersedia, Stock terbatas
Bodi
Dimensi
137 x 69 x 9.9 mm (5.39 x 2.72 x 0.39 in)
Bobot
158 g (5.57 oz)
Layar
Tipe
IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran
720 x 1280 piksel, 4.7 inchi ( kerapatan~312 ppi )
Multitouch
Ya
Pelindung
Corning Gorilla Glass 2
- MIUI 5.0
Suara
Tipe getar
Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker
Ya
3.5mm jack
Ya
Memori
Memori eksternal
microSD, up to 32 GB
Memori Internal
8 GB, 1 GB RAM
Koneksi
GPRS
Ya
EDGE
Ya
Speed
HSDPA, HSUPA
WLAN
Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Bluetooth
v4.0, A2DP, LE
USB
microUSB v2.0, USB On-the-go
Kamera
Utama
8 MP, 3264 x 2448 piksel, autofocus, LED flash
Fitur
1.4 µm pixel size, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR
Video
1080p@30fps
Sekunder
1.6 MP, 720p@30fps
Fitur
Sistem Operasi
Android  versi 4.3 (Jelly Bean)
Chipset
Qualcomm MSM8228 Snapdragon
Prosesor
Quad-core 1.6 GHz Cortex-A7
Grafis
Adreno 305
Sensors
Accelerometer, gyro, proximity, compass
Perpesanan
SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser
HTML5
Radio
FM radio
GPS
Ya, A-GPS, GLONASS
Java
Ya, Java MIDP emulator
warna
Black, Chinese Red, Metallic Gray/ blue, green, yellow panels
Baterai
Li-Ion 2000 mAh battery

0 Response to "Review Kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 1S"

Post a Comment

wdcfawqafwef